Home > Ragam Berita > Internasional > Kesaksian Warga Korut Yang Membelot, Mereka Dipaksa Menyembah Kim Jong-Un Sebagai Tuhan

Kesaksian Warga Korut Yang Membelot, Mereka Dipaksa Menyembah Kim Jong-Un Sebagai Tuhan

Washington – Rezim Korea Utara yang dipimpin Kim Jong-Un dilaporkan bertindak sangat kejam terhadap warganya yang menganut sebuah agama. Bahkan pemerintah di sana tidak segan-segan memasukkan warganya ke penjara, menyiksa, bahkan membunuhnya.

Kesaksian Warga Korut Yang Membelot, Mereka Dipaksa Menyembah Kim Jong-Un Sebagai Tuhan

Hal ini terungkap dari sebuah studi pemerintah Amerika Serikat yang dipublikasikan belum lama ini.

Menurut laporan tersebut, Korut menjadi salah satu negara yang masuk di daftar Kementerian Luar Negeri AS sebagai negara yang menolak rakyatnya untuk mempunyai hak kebebasan berpikir baik, dengan hati nurani maupun kepercayaan.

“Diperkirakan, 80 ribu sampai 120 ribu orang ditahan. Beberapa dipenjara dengan alasan agama di daerah terpencil dalam kondisi mengerikan,” papar laporan tersebut, seperti dikutip Telegraph, Rabu (16/8/2017).

Laporan ini kemudian dibenarkan oleh seorang warga Korut yang kemudian membelot dan kini menjadi anggota Koalisi Dunia untuk menghentikan genosida di Korut. Koalisi ini berbasis di Korea Selatan.

“Sanksi secara resmi dan penganiayaan masih terjadi di sana (Korut) karena alasan agama,” kata pembelot yang tak mau disebutkan namanya itu.

Ia bahkan mengaku pernah membantu sebuah gereja yang bergerak di bawah tanah yang ada d Pyongyang.

“Dulu warga Korut dipaksa untuk menyembah Kim Jong-un sebagai Tuhan mereka. Tapi banyak warga yang tidak mau,” tuturnya.

Karena itu, makin banyak warga Korut yang mencari imannya dan memperdalam agama dan beribadah.

“Ini berarti lebih banyak retakan yang muncul di rezim dan sistem yang kejam itu,” pungkasnya.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

x

Check Also

Ditanya Soal Tiga Tahun Pemerintahan Jokowi-JK, Prabowo : Saya Nggak Berani Menilai

Ditanya Soal Tiga Tahun Pemerintahan Jokowi-JK, Prabowo : Saya Nggak Berani Menilai

Jakarta – Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto secara terus terang mengaku bahwa dirinya secara ...