Home > Ragam Berita > Nasional > Dishub DKI Ikut Sindir Habiburokhman Yang Mengaku Nyasar di Simpang Susun Semanggi

Dishub DKI Ikut Sindir Habiburokhman Yang Mengaku Nyasar di Simpang Susun Semanggi

Jakarta – Pengacara kondang penuh kontroversi Habiburokhman baru-baru ini di bully banyak orang melalui akun Twitternya akibat ‘curhat’ usai nyasar di jalan baru Simpang Susun Semanggi. Postingan Habiburokhman berawal dari niatnya yang ingin menyindir Ahok dimana ide pembangunan tersebut direncanakan sebelum Ahok ditahan dalam penjara.

Dishub DKI Ikut Sindir Habiburokhman Yang Mengaku Nyasar di Simpang Susun Semanggi

Habiburokhman

Mendengar kabar tersebut, Wakadishub DKI Jakarta, Sigit Wijatmoko, tergugah untuk menanggapinya. Sigit menduga bahwa saat melintasi Simoang Susun Semanggi kondisi Habiburokhman sedang lelah.

“Mungkin dia lelah,” kata Sigit, Jumat (04/08/2017).

Seigit juga menjelaskan bahwa Dishub sebelumnya sudah menduga hal ini akan terjadi sejak pelaksanaan open traffic. Namun hal tersebut memang sengaja dilakukan untuk mengamati perilaku pengendara mobil di jakarta.

“Ini salah satu alasan kenapa open traffic dimajukan sebelum tanggal 17 Agustus. Terus apa tujuan dari uji coba yaitu untuk sosialisasi kepada masyarakat, kedua untuk melakukan pengamatan terhadap perilaku berkendara pengemudi di Jakarta,” jelas Sigit.

Baca juga : Simpang Susun Semanggi Makin Dipercantik Jelang Grand Launching

Tak hanya itu, Komisaris Utama PT Adhi Karya (Persero) Tbk., Fadjroel Rachman, pun turut menanggapi. Melalui akun media sosial Instagramnya ia mengunggah sebuah video yang diambil dari mobil saat melintasi simpang berbentuk melingkar itu.

Simpang Susun Semanggi pagi ini

A post shared by Fadjroel Rachman (@fadjroelrachman) on

“Simpang Susun Semanggi pagi ini,” tulisnya di video tersebut.

Beberapa jam kemudian Fadjroel juga kembali mengunggah sebuah gambar yang menunjukkan rute yang terhubung dengan Simpang Susun Semanggi. Disitu tergambar bagaimana berpindah dari jalur utama (arah pancoran/Cawang dan Slipi/Tomang) ke jalur lainnya seperti ke arah Sudirman dan Blok M.

masa sih tersesat di Simpang Susun Semanggi :) ini simpan ya kenang2an dari Ahok @basuki_btp ~ @PEDOMAN_id https://t.co/jUZRH8ZyWC

A post shared by Fadjroel Rachman (@fadjroelrachman) on

“Masa sih tersesat di Simpang Susun Semanggi ? Ini Simpan ya kenang2an dari Ahok @basuki_btp,” tulisnya kembali.
(Muspri-www.harianindo.com)

x

Check Also

Hakim Tipikor Ikut Terjaring OTT KPK

Hakim Tipikor Ikut Terjaring OTT KPK

Bengkulu – Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berhasil melakukan operasi tangkap tangan terhada seorang hakim ...