Jakarta – Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana (Lulung) dikabarkan akan menjenguk Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Rutan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok.
“Belum, belum (jenguk). Mungkin sebentar lagi,” kata Lulung di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (15/6/2017).
Politikus asal PPP tersebut mengatakan jika kunjungan itu akan dilakukan bersama-sama dengan anggota DPRD DKI Jakarta lainnya.
Lulung mengklaim jika dirinya terus mendoakan Ahok. Meski belum sempat bertemu secara langsung, Lulung pun berdoa agar mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut selalu sehat dan tabah menjalani masa tahanan.
Baca juga: Fadli Zon Dukung Pertemuan Amien Rais dan Habib Rizieq di Arab Saudi
“Enggak dijenguk pun kita mendoakan kok, supaya Pak Ahok sehat, supaya lebih kuat menjalani cobaan ini. Dan keluarganya yang ditinggalkan di rumah supaya lebih kuat dan sabar juga ya,” pungkasnya. (Yayan – www.harianindo.com)