Home > Gaya Hidup > Kesehatan > Waspada, Konsumsi French Fries Bisa Sebabkan Kematian

Waspada, Konsumsi French Fries Bisa Sebabkan Kematian

Jakarta – French fries atau Kentang goreng adalah salah satu cemilan yang digemari banyak orang. Meski demikian, sebuah penelitian menyebutkan jika konsumsi minimal dua kali seminggu makanan tersebut dapat bisa memicu risiko kematian.

Waspada, Konsumsi French Fries Bisa Sebabkan Kematian

Ilustrasi

Penelitian yang dipublikasikan dalam American Journal of Clinical Nutrition itu melakukan studi pada 4.400 orangtua berusia 45-79 tahun selama delapan tahun terkait konsumsi kentang. Sebanyak 236 orang meninggal pada di penelitian.

Usai melihat pada beberapa faktor, konsumsi kentang secara umum tidak menigkatkan risiko kematian. Tetap, ketika melihat bagaimana jenis olahan, mereka menemukan bahwa makan kenang yang digorang setidaknya dua kali seminggu bisa menyebabkan risiko kematian meningkat sebanyak dua kali lipat.

Sementara itu, untuk jenis olahan kentang yang tak digoreng (seperti salad kentang, kentang rebus, atau kentang tumbuk) tidak menyebabkan peningkatan risiko.

“Justru, jenis olahan tersebut tergolong sehat karena mengandung jumlah serat, vitamin, dan mikronutrisi yang baik sehingga dapat menyeimbangkan efek merugikan terkait indeks glikemik yang tinggi pada kentang,” demikian menurut para ilmuwan seperti dilansir dari Time.com, Kamis (15/6/2017).

Kentang goreng, di sisi lain, juga sebenarnya memiliki banyak kandungan lemak dan tambahan garam.

Baca juga: Jaga Kesehatan Mata dengan 4 Langkah Ini

Center for Nutrition Policy and Promotion di Amerika Serikat (AS) menyarankan penyajian sayuran 3-5 kali dalam sehari. Kentang, yang masuk dalam kategori tersebut, banyak dipilih masyarakat karena memiliki kandungan lemak yang rendah apabila tak diolah dengan cara digoreng. (Yayan – www.harianindo.com)

x

Check Also

Agar Tidak Timbul Gangguan Kesehatan, Ini Saran Dokter Bila Mengkonsumsi Daging Kambing

Agar Tidak Timbul Gangguan Kesehatan, Ini Saran Dokter Bila Mengkonsumsi Daging Kambing

Jakarta – Pada Hari Raya Idul Adha selalu identik dengan ‘pesta makan daging kambing’ karena ...