Cologne – Salah seorang penyanyi senior dunia, Phil Collins dikabarkan sempat terjatuh di kamar mandi. Hal tersebut membuat konser yang bakal digelar pada 8-9 Juni 2017, di London, Inggris, tertunda. Namun, Phil Collins akhirnya kembali ke atas panggung pada Minggu malam (11/6/2017).
Bertempat di Lanxess Arena, Cologne, Jerman, Collins tampil meriah di hadapan 16.000 penggemarnya. Malam itu, mantan vokalis dan penggebuk drum Genesis tersebut terlihat menutupi luka sepanjang 5 sentimeter di atas mata kirinya dengan plester putih.
Memang luka bekas terjatuh di kamar mandi, belum pulih sepenuhnya. Bahkan, dirinya harus menyanyikan sejumlah tembang andalannya sambil duduk di atas kursi. Untuk berjalan, musisi berkebangsaan Inggris yang menderita drop foot tersebut bahkan harus dibantu sebuah tongkat.
Baca Juga : Selain Membaca, Dewi Sandra Juga Belajar Memahami Isi Yang Terkandung Di Al Quran
Konser yang digelar di London adalah pertunjukan pembuka tur dunia bertajuk “Not Dead Yet” dari Phil Collins setelah satu dekade tak menelurkan karya. Dari Jerman, ayah lima anak tersebut dijadwalkan terbang ke Paris, Prancis untuk melanjutkan tur dunianya.
(bimbim – www.harianindo.com)