Jakarta – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati membantah rumor yang beredar bahwa dirinya akan mengundurkan diri dari Kabinet Kerja Jokowi.

Dikabarkan Akan Mundur dari Kabinet Jokowi, Ini Penjelasan Menteri Keuangan Sri Mulyani

“Nggak, nggak betul itu,” kata Sri Mulyani saat ditemui di Gedung Kementerian Keuangan, Jakarta Pusat, Kamis (18/5/2017).

Kabar itu beredar setelah pada April 2017 lalu Jokowi pernah menyinggung soal menteri di kabinetnya yang tidak dapat mencapai target.

Selain itu, menteri yang bisa dipanggil Ani ini juga sempat mempertanyakan pernyataan Presiden Jokowi yang mengatakan bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia berada di level 5,02 persen dan menempati peringkat ketiga dunia.

Padahal menurut perhitungan mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini masih ada 13 negara yang pertumbuhan ekonominya berada di atas Indonesia. Seperti India 7,5 persen, Laos 7,5 persen Myanmar 7,3 persen Kamboja 7,2 persen Bangladesh 7,1 persen, Filipina 6,9 persen dan Cina 6,7 persen.

Sri Mulyani kembali menegaskan bahwa dirinya sampai saat ini masih menjabat sebagai Menteri Keuangan RI.
(samsul arifin – www.harianindo.com)