Manado – Situasi menegangkan terjadi di Bandara Sam Ratulangi Manado, Sulawesi Utara, pada Sabtu (13/5/2017) siang ketika ribuan massa memadati pintu masuk Bandara untuk mengusir Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah dari Manado.
Meski massa telah merangsek maju namun barikade polisi tetap tidak mengijinkan massa memasuki area bandara.
Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey dan Wagub Steven Kandouw kemudian menjemput Fahri dan membawanya ke Kantor Gubernur dengan melewati pintu belakang yang tidak diketahui oleh massa.
Fahri Hamzah rencananya akan mejadi pembicara diskusi publik yang dihadiri sejumlah pejabat Pemrov Sulut.
Mengetahui bahwa Fahri Hamzah lolos, massa yang merasa kecolongan lantas menuju ke Kantor Gubernur Sulut untuk mendesak agar gubernur memulangkan kembali Fahri ke Jakarta.
Berikut foto-foto yang menggambarkan suasana menegangkan di Bandara Sam Ratulangi Manado:
(samsul arifin – www.harianindo.com)