Kuala Lumpur – Baru-baru ini, rasa ketidaksukaan ditunjukkan oleh sejumlah politisi Malaysia terhadap Selena Gomez. Seperti yang dikutip dari NME, aksi panggung Selena dalam konser Revival Tour 2016 silam dinilai oleh kader Partai Islam Se-Malaysia (PAS) kian menjerumuskan anak-anak muda Malaysia ke jeratan hedonisme.
Selain itu, PAS melalui salah seorang kadernya, Aubidullah Fahim Ibrahim menganggap penampilan seksi Selena Gomez tersebut sebagai bentuk dari sikap Anti-Muslim. Dampak dari anggapan tersebut, PAS menuding pemerintah telah mengesampingkan kepentingan umat Muslim Malaysia ketika membiarkan Selena menggelar konser di sana.
“Mereka (pemerintah) sangat senang dengan konser Selena Gomez. Dengan kata lain, mereka sama sekali tidak mempedulikan kepentingan umat Islam saat itu,” ucap salah satu kader partai PAS yang mewakili kepentingan anak-anak muda tersebut.
Diketahui sebelumnya, bahwa Selena Gomez mengadakan serangkaian konser tur di Asia Tenggara pada Juli 2016 silam. Selain di Malaysia, Selena juga sempat menyapa para penggemarnya di Indonesia.
Baca Juga : Dilaporkan Ke Polisi Oleh Salah Satu Pasiennya, Ini Tanggapan Ki Kusumo
Ketika tampil di Malaysia, Selena Gomez juga sempat mengucapkan kalimat yang dinilai kontroversial. Secara terang-terangan, Selena mengaku merasa terganggu dengan kultur budaya yang diterapkan oleh warga Malaysia. Kendati demikian, pihak Selena sama sekali belum mengeluarkan pernyataan untuk menanggapi pencatutan namanya dalam kegiatan politik.
(bimbim – www.harianindo.com)