Home > Ragam Berita > Nasional > Yang Tertangkap Pesta Seks Kelompok Gay dari Pengusaha Hingga Pengangguran

Yang Tertangkap Pesta Seks Kelompok Gay dari Pengusaha Hingga Pengangguran

Jakarta – Polisi melakukan penggerebekan di sebuah hotel di Jalan Diponegoro Surabaya pada Sabtu (29/4/2017) dinihari dan mengamankan 14 orang pria yang sedang melakukan pesta seks. Kesemuanya adalah penyuka sesama jenis atau gay.

Yang Tertangkap Pesta Seks Kelompok Gay dari Pengusaha Hingga Pengangguran

14 pria tersebut berasal dari beberapa daerah seperti Bandung, Malang, Jombang, Madura, Jogjakarta dan Magelang.

“Mereka juga dari berbagai kalangan profesi, seperti mahasiswa, fotografer, pengusaha, pembatik, hingga pengangguran, dan pedagang klontong,” kata Kasatreskrim Polrestabes Surabaya, AKBP Shinto Silitonga, Minggu (30/4/2017) sore.

Identitas 14 pelaku yang diamankan polisi dan telah ditetapkan sebagai tersangka tersebut yakni JPA (34), pengusaha rental playstation asal Jombang, AS (22) mahasiswa asal Sampang, AL (25) pegawai perusahaan asal Malang, SD (44) perias wajah asal Gresik, ISW (40) pedagang klontong asal Sleman, AS (35) sales sandal asal Sidoarjo, KH (23) sales asal Sidoarjo, FGF (25) mahasiswa asal Kupang NTT, AIS (20) mahasiswa asal Sidoarjo, MA (29) pembatik asal Jogjakarta, AN (24) pengangguran asal Magelang, TH (27) mahasiswa asal Madiun, RTA (36) fotografer asal Madiun, serta ES (34) event organizer asal Surabaya.

Undangan acara pesta seks ini sebelumnya telah disebar melalui media sosial, dan peserta hanya dikenakan biaya Rp 100 ribu.
(samsul arifin – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Polisi Imbau Ormas Tidak Lakukan Sweeping saat Bulan Ramadan

Polisi Imbau Ormas Tidak Lakukan Sweeping saat Bulan Ramadan

Jakarta – Bulan Ramadan semakin dekat. Saat bulan suci tersebut tiba, beberapa organisasi masyarakat kerap ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis