Home > Gaya Hidup > Kesehatan > Awas, Sering Gunakan GPS Beresiko Matikan Kinerja Otak

Awas, Sering Gunakan GPS Beresiko Matikan Kinerja Otak

Jakarta – Fakta mengejutkan menyebutkan bahwa mengikuti petunjuk GPS atau navigasi satelit rupanya bisa mematikan kinerja bagian otak yang berfungsi untuk navigasi.

Awas, Sering Gunakan GPS Beresiko Matikan Kinerja Otak

Study terbaru oleh peneliti di University College London memindai otak 24 relawan saat mereka menggunakan arahan GPS di lingkungan Soho pusat kota London.

Para ilmuwan memusatkan perhatian mereka pada hippocampus atau wilayah otak yang dipakai untuk memori dan navigasi. Selain itu, para peneliti juga berfokus pada prefrontal cortex, bagian otak yang dipakai untuk perencanaan dan pengambilan keputusan.

Saat relawan menyusuri jalanan Soho untuk pertama kalinya tanpa arahan GPS, pemindaian otak menunjukkan adanya lonjakan aktivitas saraf di kedua bagian otak tersebut.

Sebaliknya, hippocampus dan prefrontal cortex sama-sama terdiam saat relawan dipandu oleh GPS.

Temuan yang dirinci dalam jurnal Nature Communication ini menunjukkan navigasi tanpa bantuan GPS berpotensi meningkatkan aktivitas otak.

Psikolog UCL Hugo Spiers menjelaskan, aktivitas di hippocampus meningkat saat relawan memasuki persimpangan Seven Dials (ada tujuh jalan bertemu di persimpangan itu).

“Saat Anda kesulitan menavigasi jalan-jalan di kota, kemungkinan kerja hippocampus dan prefrontal cortex sangat aktif,” kata Spiers.

Para peneliti percaya otak manusia mampu membayangkan berbagai kemungkinan rute secara real-time ketika seseorang melakukan navigasi.

Penemuan terbaru ini sejalan dengan penemuan sebelumnya yang memperlihatkan otak manusia selalu merumuskan rencana cadangan seiring dengan pergerakan atau interaksi seseorang dengan lingkungannya.

Baca juga: Gaya Ciuman Menyimpang tak Baik untuk Kesehatan

Sehingga, dengan adanya teknologi GPS membuat kedua bagian otak manusia tidak merespon jaringan jalan. (Rere – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Konsumsi Ini Sebagai Pertolongan Pertama di Saat Batuk Pilek

Konsumsi Ini Sebagai Pertolongan Pertama di Saat Batuk Pilek

Jakarta – Salah satu penyakit yang pasti pernah dialami oleh kita semua selain pusing, adalah ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis