Home > Ragam Berita > Nasional > JJ Rizal : Politikus Bakal Kembali Pakai Isu SARA di Putaran Kedua Pilgub DKI

JJ Rizal : Politikus Bakal Kembali Pakai Isu SARA di Putaran Kedua Pilgub DKI

Jakarta – Sejarawan JJ Rizal menyatakan isu suku, agama, ras dan agama (SARA) yang dimunculkan oleh para politikus pada Pilkada DKI Jakarta putaran pertama akan kembali dimunculkan pada Pilkada putaran kedua ini.

JJ Rizal : Politikus Bakal Kembali Pakai Isu SARA di Putaran Kedua Pilgub DKI

“Kalau kita melihat trend-nya goreng mereka tetap SARA misalnya soal makam mbah Priuk, soal Jenazah yang tidak dishalatkan dan sesuatu yang menurut saya bukan bagian dari pelajari syariah,” kata Rizal dalam “Diskusi Hasil Pilkada DKI Putaran 1 SARA, Isu atau Fakta” di Karet Tengsin, Jakarta Pusat, Jumat (17/3/2017)

Menurut dia, Pilkada DKI Jakarta tahun ini adalah periode terburuk. Pasalnya, kata dia, pada periode ini, para politisi cenderung memainkan isu SARA yang tak ubahnya seperti masa pemerintahan kolonial.

Baca juga: Dikabarkan Kampanye Diam-Diam, Inilah Tanggapan Ahok

“Itu jadi pembahasan politik karena politisi tidak punya prestasi yang tidak bisa dibanggakan dan gak punya gagasan. Main SARA seperti pemerintah kolonial,” kata dia menambahkan.

Rizal mengungkapkan, salah satu alasan politisi menggunakan agama sebagai alat propaganda karena isu itu adalah sentimen yang paling dasar dari manusia serta memiliki sejarah panjang di Indonesia. (Tita Yanuantari – harinindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Akibat Nonton Porno, Pelajar SD di Makassar Gerayangi Bocah 5 Tahun

Akibat Nonton Porno, Pelajar SD di Makassar Gerayangi Bocah 5 Tahun

MAKASSAR – Lagi-lagi kasus kekerasan terhadap anak dibawah umur terjadi. Kali ini, seorang murid sekolah ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis