Jakarta – Presiden RI, Jokowi memang kerap kali melakukan hal-hal yang menarik dan tak biasa. Kini untuk pertama kalinya presiden Jokowi merayakan peringatan hari musik nasional di istana negara tepat pada Kamis, (9/3/2017).
Walaupun diadakan dengan sederhana, para musisi lintas generasi yang yang tergabung dalam Persatuan Artis Penyanyi, Pencipta Lagu, dan Pemusik Republik Indonesia (PAPPRI), terlihat bersuka ria. Begitu juga Presiden Jokowi.
“Saya senang sekali hari ini karena hadir artis-artis, seniman-seniman musik, dan penyanyi yang saat saya kecil, yang waktu saya muda, hampir semuanya saya kenal,” tutur Presiden Jokowi saat mengawali acara itu.
Sambutan yang disampai Jokowi juga tidak seperti biasanya. Obrolan ringan diiringi dengan candaan kepada para musisi yang hadir membuat suasana begitu cair.
Para tamu undangan dan para musisi yang hadirpun sangat antusias dengan acara tersebut. Pada kesempatan itu pula Jokowi menyampaikan pendapatkan terkait musik pada era sekarang ini.
“Melalui musik kebenaran bisa disampaikan secara apa adanya. Ini yang saya senang. Masuk ke dalam hati dan pikiran kita semuanya,” ujar Jokowi.
Baca juga : Jokowi Bagi-Bagi Sepeda ke Musisi dan Penyanyi Indonesia di Istana
Jokowi juga menyampaikan harapannya untuk musik Indonesia, untuk bisa semakin maju dan memiliki tahta di negerinya sendiri, Indonesia. (Icha – www.harianindo.com)