Surabaya – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Demokrat Jawa Timur belum bersedia menjawab kepastian Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akan diusung menjadi calon gubernur Jawa Timur pada pilgub tahun depan.
Sekretaris DPD Partai Demokrat Jawa Timur, Renvile Antonio, mengungkapkan, proses penjaringan untuk calon gubernur Jawa Timur yang diusung partainya baru akan dimulai pada awal Juni mendatang.
“Prosesnya masih baru dimulai Juni nanti, jadi belum ada nama yang akan diusung,” ungkap Renvile saat dikonfirmasi, Kamis (15/2/2017).
Proses penjaringan yang dimaksudkan juga termasuk menitikberatkan pada hasil survei yang digelar Partai Demokrat.
“Bagaimanapun juga di organisasi partai ada mekanisme yang harus dijalankan,” katanya.
Baca juga: Pengamat Menilai Anies-Sandi Akan Menang Lebih Dari 60 Persen
Renvile menyebutkan, nama mantan calon gubernur DKI yang juga putra Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono itu bisa saja muncul dalam penjaringan nanti karena prinsipnya semua warga punya hak untuk dicalonkan dan mencalonkan sebagai gubernur Jawa Timur. (Yayan – www.harianindo.com)