Jakarta – Di saat tidak ada kesibukan manggung, Ariel NOAH menyempatkan waktu untuk berlibur bersama kawan-kawannya, tanpa sang kekasih Sophia Latjuba, ke Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Lewat akun Instagramnya, @ariel_inst, Ariel mengunggah perjalanan ke Lombok yang tidak melalui darat melainkan melalui laut dengan menggunakan kapal.
“Happy feet jalan lagi @arlbyhardware,” ungkap Ariel saat mengunggah foto bersama kawan-kawannya di atas kapal.
Saat tiba di Lombok, penyanyi bernama asli Nazril Irham ini kembali mengunggah foto dirinya ketika menikmati guyuran air terjun Tiu Kelep di Lombok Utara.
Melihat foto ini banyak netizen, khususnya cewek, mengaku gagal fokus karena melihat Ariel telanjang dada di foto itu.
“Aduuuuuh aa @ariel_inst bikin meleleh,” ujar @evafahra.
“Arrghhttt Boril…badannyaaaa!!!” kata @cha_cia02.
“Aduh a’Bor nguji iman banget..” sahut @rhawindaputri.
(samsul arifin – www.harianindo.com)