London – Seperti yang dilansir Goal Internasional, karir seorang Simone Zaza di Liga Primer Inggris bersama dengan West Ham United memang akan berakhir lebih cepat usai Valencia sepakat dengan Juventus untuk peminjaman sang pemain.

SImone Zaza Ketika Resmi Dipinjam Oleh West Ham United
Pemain berkebangsaan Italia tersebut bergabung dengan West Ham melalui status pinjaman semusim penuh pada musim panas kemarin. Namun, Zaza gagal memberikan kontribusi maksimal untuk The Hammers. Dengan Zaza ingin keluar dari kompetisi, Valencia merasa tertarik cukup lama.
Namun, kepergian pelatih Cesare Prandelli membuat potensi transfer berantakan. Meski begitu, setelah direktur olahraga klub, Jesus Garcia Pitarch, terbang ke Italia untuk menuntaskan negosiasi, kesepakatan dengan Valencia pun telah terjalin.
Baca Juga : Bagi Pelatih PSG, Bulan Januari Bukanlah Waktu Yang Tepat Untuk Cari Pemain Baru
Oleh karena itu, Valencia diharuskan membeli Zaza secara permanen, dengan banderol 15 juta Euro, di akhir musim jika dia bermain 10 hingga 15 pertandingan untuk mereka dan Los Che terhindar dari degradasi. Kini, satu-satunya penghalang peminjaman tersebut adalah negosiasi antara West Ham dan Bianconeri terkait penghentian pinjaman lebih cepat di London.
(bimbim – www.harianindo.com)