Jakarta – Penyanyi Ahmad Dhani kembali akan menjalani pemeriksaan sebagai saksi di Mapolda Metro Jaya pada hari ini, Kamis (5/1/2017). Kali ini Dhani akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Sri Bintang Pamungkas.
Pada Rabu (4/1/2017) malam kemarin Ahmad Dhani juga usai diperiksa sebagai saksi dengan kasus yang sama dengan tersangka Rachmawati Soekarnoputri.
“Pemeriksaan besok hadir, siang-lah,” kata Dhani di Mapolda Metro Jaya, Rabu malam.
Sebelumnya pada 20 Desember 2016, Ahmad Dhani juga telah diperiksa sebagai saksi untuk Sri Bintang Pamungkas namun pentolan Republik Cinta Manajemen ini tidak menyelesaikan pemeriksaannya sehingga harus dilanjutkan hari ini.
Dhani mengeluhkan pemeriksaan polisi terhadapnya yang ia nilai pertanyaannya diulang-ulang soal pidato Sri Bintang Pamungkas, di bawah Tol Kalijodo, pertemuan di Universitas Bung Karno, pertemuan di kediaman Rachmawati Soekarnoputri, dan konferensi pers di Hotel Sari PAN Pacific tanggal 1 Desember 2016 lalu.
“Mudah-mudahan, saya berharap BAP yang lalu-lalu jangan diulang lagi, buang-buang waktu,” kata Dhani.
Dhani juga mengaku tidak mengenal Sri Bintang Pamungkas secara dekat namun menurut Dhani, Sri Bintang Pamungkas adalah tokoh reformasi yang cinta kepada negaranya.
“Sri bintang itu orang yang mencintai negara, saya rasa lebih baik dibebaskan dan dimasukkan dalam Wantimpres. Dia orang yang sangat pintar dan orang yang sangat mencintai negara,” ujar Dhani.
(samsul arifin – www.harianindo.com)