Jakarta – Menjelang unjuk rasa (2/12/2016) besok, ada empat orang asal Balikpapan yang ingin berangkat untuk mengikuti aksi demo tersebut. Namun keempatnya justru ditangkap dan sedang diperiksa di Polda Kalimantan Timur. Namun, ketika ditanya, pihak kepolisian juga enggan merinci alasan penangkapan tersebut.
Awalnya, keempat orang tersebut akan berangkat dari Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Balikpapan, Kamis, (1/12/2016). Namun, mereka diamankan oleh pihak aparat keamanan. Alasan penahanan empat orang yang belum diketahui identitasnya tersebut masih belum jelas. Namun keempat-empatnya kini langsung digelandang ke Polda Kalimantan Timur.
“Keempatnya masih dalam pemeriksaan,” kata Kapolres Balikpapan AKBP Jefri Dian Juniarta.
Memang masih dirahasiakan alasan penahanan keempat orang tersebut. Namun, bisa dipastikan bahwa penangkapan tersebut merupakan salah satu tindakan antisipasi dari pihak kepolisian untuk menjaga keamanan dan kondusifitas sejumlah objek vital. Hingga Sejauh ini, keempat orang tersebut masih menjalani pemeriksaan di Polda Kalimantan Timur.
Baca Juga : Ini Alasan Kejagung Tidak Tahan Ahok
“Kami imbau warga cukup gelar aksinya di daerah saja,” kata Jefri.
(bimbim – www.harianindo.com)