Home > Ragam Berita > Nasional > Ketua PPP Bawa Map Hijau Saat Diundang Jokowi Ke Istana

Ketua PPP Bawa Map Hijau Saat Diundang Jokowi Ke Istana

Jakarta – Diplomasi meja makan dengan para ketua umum partai politik masih terus dilakukan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebelumnya, Ketum Gerindra Prabowo Subianto, Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, dan Ketum Nasdem Surya Paloh telah menemui Presiden. Persamaan di antara tiga pertemuan ini adalah mereka sepakat untuk menjaga persatuan.

Ketua PPP Bawa Map Hijau Saat Diundang Jokowi Ke Istana

Kali ini giliran Ketum PPP Romahurmuziy atau yang akrab disama Romi yang diajak makan bersama oleh Presiden Jokowi. Romi tiba di Istana Merdeka, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, pukul 13.15 WIB, Selasa (22/11/2016). Romi terlebih dahulu berada di ruang tunggu Istana.

Baca Juga : Heboh, Beredar Kabar ILC Mendadak Distop Penayangannya

Lantas, ia masuk ke Ruang Kredensial sambil menenteng sebuah map hijau. Didalam, ia lantas disambut oleh Presiden Jokowi dan Mensesneg Pratikno. Namun, belum ada keterangan resmi apa isi didalam map yang ditenteng oleh Romi tersebut. Tetapi biasanya ada pernyataan bersama setelah selesai makan.

(bimbim – www.harianindo.com)

x

Check Also

Anies Enggan Tanggapi Isu Ahok Bakal Diangkat Jadi Mendagri

Anies Enggan Tanggapi Isu Ahok Bakal Diangkat Jadi Mendagri

Jakarta – Sebuah pesan singkat berantai berisikan informasi mengenai Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis