Home > Hiburan > Gosip > Berita Artis : Astrid Ungkapkan Pengalaman Dalam Meniti Karir

Berita Artis : Astrid Ungkapkan Pengalaman Dalam Meniti Karir

Jakarta – Kemampuan Astrid sudah tidak diragukan lagi dalam industri musik di Tanah Air. Kiprahnya menjual suara sudah 13 tahun tak terasa. Tak melulu materi, namun karena passion-lah dia bisa bertahan.

Berita Artis : Astrid Ungkapkan Pengalaman Dalam Meniti Karir

”Saya mengalami up and down, tidak mudah pertahankan posisi. Pernah, misalnya, enggak punya chemistry sama satu tim. Sempat down banget,” ujarnya di ICE BSD, Tangerang, Minggu (30/10/2014).

Faktor passion tak hanya membuat Astrid senang memamerkan suaranya dari panggung ke panggung, namun kini sudah dipandang sebagai tanggung jawab.

Apalagi seiring perkembangan zaman, industri musik semakin berinovasi. Saat ini, dengan cara instan pun orang-orang dapat menikmati lagu tanpa memikirkan jerih payah sang musisi.

Baca juga: Benarkah Tarra Budiman Bakal Menikah dengan Gya Pramadisti Sadiqah?

”Industri kreatif itu harus banget dirangkul, istilahnya enggak ada peradaban kalau enggak ada musik,” ucap pelantun “Jadikan Aku yang Kedua” tersebut.

Lantas apa tips Astrid bertahan dalam dunia tarik suara?

”Kalau ditanya tips dan kiat bertahan ya memang berdarah-darah. Sekarang mau tampil di Youtube nyeleneh dikit bisa meledak. Kalau dulu? Zaman saya, radio jalan, video clip, saya rasain mulai dari kaset, CD, distribusi udah oke,” ungkap pemilik nama lengkap Astrid Sartiasari Basjar tersebut. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

CAPTCHA Image
Refresh Image

*

x

Check Also

Nia Ramadhani Bebaskan Anak-Anaknya Terkait Masa Depannya Kelak

Nia Ramadhani Bebaskan Anak-Anaknya Terkait Masa Depannya Kelak

Jakarta – Terkait dengan masa depan anak-anaknya kelak, Nia Ramadhani membebaskan mereka untuk menjadi seperti ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis