Moskow – Helikopter milik Rusia berjenis Mi-8 jatuh di wilayah barat laut Siberia. Setidaknya 19 dari 22 penumpang tewas.
Helikopter yang terbang dari Krasnoyarsk, wilayah Siberia menuju kota Urengoy di wilayah Yamalo-Nenetsky jatuh pada Jumat (21/10/2016) malam waktu setempat, di pinggiran kota Novy Urengoy.
Kementerian darurat wilayah setempat membenarkan kabar atas informasi yang menyebutkan bahwa sebuah helikopter mengalami hard landing sekitar 80 kilometer di luar Novy Urengoy.
Tim penyelamat langsung dikerahkan ke lokasi jatuhnya helikopter dan berhasil menyelamatkan tiga orang penumpang di antara serpihan helikopter tersebut.
Menurut Komisi Investigasi, kemungkinan kecelakaan disebabkan oleh cuaca buruk, masalah mesin, atau pelanggaran aturan keselamatan terbang. Hingga kini investigasi dan penyelidikan penyebab dari kecelakaan ini masih dilakukan.
(samsul arifin – www.harianindo.com)