Beijing – Gionee adalah salah satu vendor asal Tiongkok. Belum lama ini, mereka merilis smartphone terbaru. Yakni, Gionee P7 Max. Ponsel pintar tersebut pun mengusung chipset MediaTek MT6595. Selain itu, ponsel tersebut memakai layar 5,5 inci HD IPS.
Lahirnya perangkat tersebut disinyalir bakal berhadapan dengan Meizu MX4. Smartphone dirilis pada September lalu, disokong prosesor MediaTek MT6595 octa-core, dan layar dikemas 5,4 inci, satu inci lebih kecil dari P7 Max.
Sebagaimana diberitakan GSM Arena pada Senin (3/10/2016), menyoroti spesifikasi P7 Max dengan prosesor octa-core, clock speed 2.2 GHz, RAM 3 GB, dan storage internal 32 GB.
Dalam hal kamera, ponsel ini memiliki kamera belakang 13 megapiksel, kamera depan 5 megapiksel yang sudah berjalan pada OS Android 6.0 berbasis Marshmallow Amigo UI 3.2, dan dibungkus baterai 3.100 mAh.
Perangkat juga sudah dilengkapi fitur lain jaringan koneksi LTE, RAM 2 GB, storage internal 16 GB dan baterai 3.100 mAh. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)