New York – Seorang perancang bernama Maurizio Cattelan berhasil merancang toilet super mahal karena dibuat dari bahan dasar emas 18 karat. Yang lebih hebatnya lagi, kini toilet tersebut dapat dipakai oleh siapa saja yang berkunjung di Guggenheim Museum, New York, Amerika Serikat.
Menurut Elle Decor, Minggu (24/9/2016), sejak Jumat (16/9/2016) yang lalu toilet tersebut sudah siap digunakan oleh siapa saja yang berkunjung ke museum ini. Seorang penjaga juga telah ditempatkan di pintu toilet untuk membersihkan toilet tersebut setiap 15 menit sekali.
Toilet bernama Hang Fung Gold Toilet ini kabarnya juga akan dibuat untuk pembelian pribadi yang nantinya dipatok seharga USD 5 juta atau setara dengan Rp 65,7 miliar. Anda tertarik memilikinya?
(Samsul Arifin)