Damaskus – Koalisi pimpinan Amerika Serikat (AS) kembali melancarkan serangan udara. Akibatnya, puluhan pasukan Suriah tewas. Berdasar informasi, serangan tersebut dilancarkan di dekat Bandara Deir al-Zor. Tepatnya pada Sabtu (17/9/2016).
Kabar tersebut diberitakan Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia (HAM). Itu adalah kelompok pemantau yang berbasis di Inggris dengan mengutip pernyataan dari pihak bandara.
Sebagaimana diberitakan Reuters pada Minggu (18/9/2016), pihak bandara menjelaskan, serangan tersebut telah membuka jalan bagi para pejuang kelompok militan ISIS untuk menyerang daerah Jebel Tharda.
Laporan sebelum ini menyebutkan serangan koalisi AS hanya menyebabkan 30 tentara tewas. Namun, dengan adanya berita ini, maka jumlah korban tewas telah bertambah. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)