Hanoi – Sebuah video yang memperlihatkan seorang penjual pisang di Da Nang, Vietnam dilecehkan oleh serombongan turis asal China menyebar secara viral.
Lewat Faceook seorang musisi bernama Nguyen Duy Khoai, Kamis (1/9/2016), video itu pun dengan cepat menyebar di dunia maya sehingga banyak netizen asal Vietnam yang marah melihat insiden tersebut.
Tuoi Tre News melaporkan bahwa serombongan turis China mendekati penjual pisang di pinggir jalan. Tetapi bukannya meminta dengan sopan, mereka malah langsung mengambil beberapa pisang, memakannya dan dengan kasar melemparkan kulitnya ke dalam keranjang.
Selanjutnya, penjual buah meminta mereka membayar 40 dong Vietnam (sekitar Rp23.400) untuk beberapa pisang yang dimakan. Para turis itu kemudian mencoba untuk membayar dalam mata uang China.
Padahal, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Da Nang telah menganggapnya sebagai tindakan ilegal.
Setelah ditolak, mereka mengeluarkan mata uang Vietnam dan mencoba untuk tawar-menawar harga hingga menjadi 35.000 dong Vietnam (setara dengan Rp 20.600).
Pada akhirnya sang penjual menyerah dan memberikan harga yang lebih murah itu, berharap turis-turis China itu tidak mengganggunya lagi. Tapi, sebelum penjual pergi, seorang turis mengambil pisang lagi dari keranjangnya diam-diam. (Yayan – www.harianindo.com)