Paris – Euro memang telah berkahir. Namun, ada yang tersisa dibalik final di Paris. Nah, berdasar informasi, akses ke Menara Eiffel di Paris ditutup untuk publik. Sebab, saat final berlangsung, dua suporter timnas terlibat bentrok.
Sebagaimana diberitakan dilansir AFP pada Senin (11/7/2016), juru bicara pengelola Menara Eiffel menyebut menara ternama itu ditutup dengan alasan keamanan setelah bentrokan yang diwarnai aksi pembakaran terjadi di dekat lokasi wisata itu pada Minggu (10/7) malam waktu setempat.
”Tidak bisa dibuka dalam kondisi keamanan saat ini,” kata juru bicara yang tidak disebut namanya itu.
Bentrokan itu diwarnai pembakaran tong sampah, mobil dan sebuah skuter, sebelum polisi membubarkan massa dengan tembakan gas air mata dan meriam air. Massa yang terlibat bentrok didominasi oleh anak muda pendukung sepakbola.
Sedikitnya, 40 orang ditangkap dalam bentrokan itu. Area Menara Eiffel menjadi basis untuk para pendukung sepakbola yang ingin menyaksikan final Piala Eropa 2016 melalui layar raksasa. Namun, kapasitas area itu hanya sekitar 90 ribu orang. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)