Jakarta – Nokia meluncurkan Nokia 105 Dual SIM baru. Ia merupakan generasi penerus dari Nokia 105 sebelumnya.
Nokia 105 Dual SIM merupakan feature phone yang ditujukan untuk orang-orang yang baru pertama kali menggunakan ponsel, atau pemilik smartphone yang ingin memiliki feature phone sebagai ponsel cadangan.
“Dengan handset seperti Nokia 105 Dual SIM, Microsoft membawa kesempatan mobile yang sangat terjangkau bagi banyak orang,” ujar Mark Trundle, Microsoft Mobile Device Segment Lead untuk Indonesia, Philippines, Singapore, dan Thailand.
“Nokia 105 seri baru merupakan perangkat yang esensial bagi pengguna telepon genggam pemula untuk memulai perjalanan mereka ke dunia yang terhubung.”
Nokia 105 cukup sukses dan berhasil terjual sebanyak 80 juta unit. Karena itulah, Microsoft meluncurkan versi terbaru dari ponsel yang satu ini. Pada Nokia 105 Dual SIM, Microsoft juga memberikan beberapa upgrade.
Salah satunya adalah audio yang lebih baik dari ponsel generasi sebelumnya. Selain itu, sekarang, ponsel ini dapat menyimpan kontak hingga 2.000. Nokia 105 Dual SIM memiliki baterai 800 mAh yang dapat diganti yang memiliki waktu bicara 15 jam dan dapat bertahan selama 25 hari dalam keadaan standby.
Nokia 105 Dual SIM hadir dengan 2 game yang sudah terpasang yaitu Snake Xenzia dan Bubble Bash 2. Diperkirakan ponsel ini akan dihargai Rp275 ribu sebelum pajak. Ia akan mulai didistribusikan pada hari ini, Jumat (24/6/2016). Nokia 105 Dual SIM tersedia dalam 2 piliihan warna yaitu hitam dan cyan. (Hendy – www.harianindo.com)