Home > Ragam Berita > Internasional > Walikota Muslim London Hadiri Buka Puasa di Gereja St James

Walikota Muslim London Hadiri Buka Puasa di Gereja St James

London – Wali kota London Sadiq Khan, diketahui melangsungkan acara buka puasa bersama komunitas lintas agama pada akhir pekan lalu di Gereja Anglikan St James, Distrik Piccadilly.

Walikota Muslim London Hadiri Buka Puasa di Gereja St James

Seperti dilansir dari Premier.org (Senin, 20/6/2016), gereja tersebut untuk pertama kalinya menampung umat Islam berbuka puasa setelah tiga abad berdiri.

Lebih dari 200 orang hadir dalam acara tersebut. Disamping tuan rumah yang beragama Kristen dan umat muslim, komunitas Yahudi London pun juga turut hadir.

Khan tak lupa memberikan apresiasi acara ini sebagai bukti umat lintas agama di London saling menghormati. Ia mendorong setiap komunitas agama maupun pengelola tempat ibadah saling mengundang satu sama lain setiap kali ada peristiwa keagamaan penting.

“Sebagai wali kota, salah satu prioritas awal saya adalah interaksi dan integrasi setiap warga dari pelbagai latar belakang. Buka puasa seperti ini merupakan salah satu jalannya,” jelas walikota yang beragama Islam tersebut. (Yayan – www.harianindo.com)

x

Check Also

Dianggap Menginspirasi Terorisme, Dr Zakir Naik Diburu Interpol

Dianggap Menginspirasi Terorisme, Dr Zakir Naik Diburu Interpol

New Delhi – Ulama berpengaruh asal India, Dr Zakir Naik, kini menjadi buruan Interpol okarena ...

12465455_10205256660160520_652338149_o

Follow Kami Di Line @harianindo Friends Added

Portal Berita Indonesia

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

Aktual, Faktual dan Humanis