Paris – Serge Aurier memang bisa dibilang saat ini sebagai sosok pemain yang bengal dan kerap bermasalah. Dirinya pun dianggap sosok yang kerap memiliki masalah layaknya Mario Balotelli. Usai beberapa waktu yang lalu dirinya harus absen karena dihukum oleh PSG terkait penghinaan terhadap Blanc, Zlatan, dan Sirigu, maka kini dirinya pun terancam untuk mendapat hukuman yang lebih berat atau bakal diputus kontrak oleh klub.
Pada hari Senin (30/5/2016) di Paris, Perancis, Aurier dikabarkan ditangkap oleh pihak kepolisian setempat. Seperti yang dilansir BBC, bek asal Pantai Gading itu ditangkap karena sudah menyerang polisi secara verbal pada saat dirinya berada dalam kondisi mabuk, sehabis keluar dari klub malam.
Sampai saat ini, pihak Paris Saint Germain masih belum melontarkan pernyataan resmi mengenai maslaah ini. Namun, melihat berbagai masaialah yang selalu dibuat Aurier, besar kemungkinan pemain berusia 23 tahun itu akan dijual oleh PSG untuk dapat membuat suasana tim menjadi kondusif. Memang, Aurier sendiri sebenarnya disebut sebagai bek sayap yang sangat baik, namun ulahnya yang bengal membuat PSG pun menjadi geram dibuatnya. (Rini Masriyah – www.Harianindo.com)