Jakarta – Duel seru antara dua pebalap Moto GP asal Spanyol, Jorge Lorenzo dan Marc Marquez, di lap terakhir Sirkuit Mugello sepertinya jadi tontonan menghibur di Moto GP Italia pada hari Minggu (22/5/2016). Duel tersebut secara dramatis dimenangkan Lorenzo.
Di lap terakhir Sirkuit Mugello, Lorenzo dan Marquez tampak terlibat aksi saling susul. Tetapi saat keduanya memasuki tikungan terakhir, Marquez pun erhasil melewati Lorenzo untuk memimpin balapan.
Dalam kondisi dalam memimpin, Marquez tampak akan memenangkan balapan. Namun Lorenzo kembali menyalip kompatriotnya tersebut ketika memasuki trek lurus. Menurut Lorenzo, aksinya tersebut sangat krusial.
“(Saat Marquez menyalip di tikungan terakhir) saya berpikir saya akan finis kedua. Tetapi saya kemudian ingat pada balapan di tahun 2005, ketika saya masih di kelas 250cc. Saya melewati (Alex) De Angelis di sudut ini di chicane terakhir, dan saya pikir saya bisa melewati Marquez dengan cara yang sama,” jelas Lorenzo, seperti dilansir dari Crash (Senin, 23/5/2016).
Lorenzo menambahkan, Saya masih tak percaya bisa memenangkan balapan gila tersebut. Tapi Anda bisa melihat, motor saya cukup cepat untuk mengalahkan Marquez (di trek lurus).
Dalam balapan itu, akhirnya Lorenzo keluar sebagai pemenang dengan selisih 0.019 detik di depan Marquez, sedangkan posisi ketiga dikuasai oleh Andrea Iannone. Adapun rekan Lorenzo, Valentino Rossi gagal mencapai garis finis setelah motornya bermasalah. (Yayan – www.harianindo.com)