Home > Gaya Hidup > Tips > Inilah Bahan Alami yang Dapat Hilangkan Selulit

Inilah Bahan Alami yang Dapat Hilangkan Selulit

Jakarta – Selulit atau stretch mark tentu membikin resah para perempuan. Sebab, hal tersebut dapat menurunkan rasa percaya diri. Para perempuan pun tidak bisa memakai busana yang sedikit terbuka.

Inilah Bahan Alami yang Dapat Hilangkan Selulit

Nah, bagaimana cara mengatasinya? Sebagaimana diberitakan lewat Boldsky, ada beberapa bahan alami yang dapat menghilangkan selulit. Simak ulasan berikut ini.

Minyak zaitun
Minyak zaitun memang dikenal baik untuk kecantikan kulit. Oleh karena itu, jaga kulit Anda agar tetap lembap dengan minyak zaitun. Aplikasikan minyak zaitun hangat pada kulit, kemudian pijat selama satu setengah jam sebelum mandi.

Gel lidah buaya
Gel lidah buaya juga berkhasiat dalam mengatasi selulit. Caranya, ambil gel pada daun lidah buaya, lalu simpanlah dalam toples. Kemudian, campurkan gel tersebut dengan minyak vitamin E dan aplikasikan pada area selulit setiap hari.

Baking soda dan air lemon
Campurkan satu sendok teh baking soda dan air dari satu buah lemon. Aplikasikan pada area selulit. Diamkan selama satu setengah jam. Jika sudah, bilas dengan air. Dalam waktu beberapa hari Anda akan melihat perbedaannya.

Jus kentang
Jenis umbi-umbian ini kaya akan antioksidan. Kentang juga menganding vitamin C, potassium, magnesium, fosforus, zink, dan vitamin B. Seluruhnya sangat baik untuk mengatasi selulit terutama di area ketiak. Anda bisa juga menggosok area selulit dengan potongan kentang. Biarkan mengering selama satu setengah jam dan bilas menggunakan air dingin.

Telur
Putih telur kaya akan protein dan memberikan manfaat yang baik untuk kulit, termasuk dalam menghilangkan selulit. Telur mengandung kolagen, vitamin A, dan asam amino di dalamnya.

Scrub almond
Minyak almond memang baik untuk semua jenis kondisi kulit. Cobalah campurkan gula pasir, minyak almond, air lemon sebagai bahan scrub untuk menghilangkan selulit. Bila gula pasir memiliki khasiat untuk mengeksfoliasi, minyak almond dan air lemon berfungsi untuk menghilangkan selulit. Lakukan scrub ini seminggu sekali, jangan berlebihan agar tidak merusak kulit Anda.
(Tita Yanuantari – www.harianindo.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

CAPTCHA Image
Refresh Image

*

12465455_10205256660160520_652338149_o

Portal Berita Indonesia

 

Saran dan Masukan Selalu Kami Tunggu Untuk Kami Membangun Portal Media Ini Agar Bisa Menjadi Lebih Baik Lagi. Hubungi Kami Jika Ada Saran, Keluhan atau Masukan Untuk Kami. Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Kontak Kami di Page Pasang Iklan.

 

Aktual, Faktual dan Humanis