Jakarta – Memilki berat badan yang ideal serta langsing adalah impian setiap orang. Untuk mendapatkannya, tak sedikit yang memiliki melakukan diet ekstrem dengan menghindari berbagai macam daging. Sementara itu, mereka lupa bahwa nutrisi pada daging seperti zat besi sangat diperlukan tubuh untuk menunjang kebutuhan energi.
Seperti dilansir dari vemale.com (Jumat, 29/4/2016), apabila kamu ingin diet tetapi tidak mau makan daging dan tetap ingin memperoleh zat besi yang baik, beberapa menu diet di bawah ini akan sangat membantu.
Bayam dan Paprika Merah
Bayam adalah sayuran yang kaya akan zat besi. Sementara paprika merah, ia mengandung vitamin C yang cukup banyak. Dua sayuran ini bisa dinikmati dan menjadi menu diet yang baik bagi tubuh sekaligus bisa menjadi pengganti daging. Agar rasa keduanya semakin nendang, kamu bisa memasaknya dengan cara menumisnya bersama bawang putih, cabai merah dan minyak zaitun ditambah sedikit garam.
Brokoli dan Tomat
Brokoli adalah sayuran yang kaya akan zat besi. Sementara tomat, ia mengandung vitamin C yang cukup tinggi. Kandungan nutrisi di kedua sayur ini dikatakan sangat baik jika dijadikan menu diet sehari-hari. Tak hanya sehat, kedua sayur ini juga memiliki rasa yang enak dan mudah dikreasikan menjadi berbagai masakan lezat. Agar menu ini memiliki nutrisi yang lebih mengesankan, kamu bisa menyantapnya dengan cara dimasak tumis. Menu ini juga bisa disajikan bersama ikan tuna atau dada ayam tanpa lemak.
Cokelat Hitam dan Buah Strawberry
Para ahli kesehatan mengatakan bahwa cokelat hitam adalah makanan yang kaya akan zat besi. Sementara buah strawberry, ia adalah buah yang kaya akan vitamin C dan beberapa vitamin penting lain bagi tubuh. Untuk dapatkan tubuh langsing dan perut yang awet kenyang, disarankan agar sarapan dengan segelas yogurt ditambah beberapa buah strawberry. Menambahkan cokelat hitam ke dalam sereal sebagai menu sarapan juga sangat baik dan disarankan. (Yayan – www.harianindo.com)