Jakarta – Musisi Ahmad Dhani nampaknya semakin mantap untuk masuk ke dalam dunia politik. Hal itu ia buktikan dengan masuk ke dalam bursa pencalonan Pilgub DKI Jakarta tahun 2017 mendatang.
Langkah Dhani ini sudah pasti menuai reaksi dari berbagai kalangan, termasuk dari sesama musisi. Salah satu yang memberikan komentar terhadap manuver politik Dhani adalah drummer band Slank, Bim-bim.
Ditemui di markas Slank, Jalan Potlot III, Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan, Senin (15/2/2016), Bim-bim mengatakan bahwa kehadiran Dhani dalam persaingan politik tersebut hanya untuk memeriahkan suasana demokrasi Tanah Air.
Bim-bim sendiri mempertanyakan bagaimana track record Dhani di dunia politik, yang menjadikan bos Republik Cinta Management itu yakin ingin menjadi calon Gubernur DKI Jakarta.
Mendapatkan komentar semacam ini dari Bim-bim, Dhani pun “curhat” di media sosial Twitter.
“Terima kasih Mas BimBim Slank atas komentarnya.Saya hanya mencoba mengangkat derajat,harkat dan martabat seniman Indonesia. #ADP,” demikian jawab Dhani menanggapi komentar Bim-bim, Selasa (16/2/2016).
Sebelumnya, Dhani sempat mengatakan bahwa dirinya adalah calon tunggal yang akan diangkat oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), yang direkomendasikan oleh Gerakan Pemuda (GP) Anshor. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)