Kabul – Anda masih ingat bocah misterius dengan jersey kantong plastik bertulisan Messi? Ya, identitas bocah itu kini terkuak. Bocah tersebut bernama Murtaza Ahmadi. Usianya baru lima tahun. Dia tinggal di sebuah permukiman miskin di Kabul, Afghanistan.
Arif Ahmadi, ayah Murtaza, mengungkapkan, anaknya saat itu menangis. Dia minta jersey Lionel Messi. Karena miskin dan jauh dari kota, saudaranya memiliki ide untuk membuat jersey itu. Ya, bahannya adalah kantong plastik bergaris putih-biru. Tujuannya, agar Murtaza tak sedih.
Sebagaimana dilansir dari CNN pada Kamis (28/1/2016), Ahmadi menjelaskan, keluarganya tinggal di desa yang miskin. ”Jauh dari kota. Saya tidak mungkin mendapatkan jersey tersebut. Dia menangis selama berhari-hari. Akhirnya, Hamayon membantunya membuat jersey dari kantong plastik agar dia bahagia. Murtaza pun senang setelah memakai kaus dari kantong plastik itu,” katanya.
Selain itu, dia tampak semringah ketika foto Muartaza dibicarakan banyak orang. Bahkan, dia berharap bertemu dengan pemain terbaik dunia sebanyak lima kali tersebut.
”Bahkan, dia berharap bertemu dengan Messi,” katanya.
Sebelumnya, Kurdistan24TV mengklaim bahwa bocah dengan jersey plastik itu tinggal di Irak. Namun, informasi tersebut tepat. Mereka hanya menggunakan ilmu kira-kira saja. (Rani Soraya – www.harianindo.com)