Malang – Kasus premanisme tampaknya kini tak hanya dilakukan oleh para orang dewasa, namun sudah dijalani oleh para remaja bahkan masih terbilang anak-anak. Salah satunya adalah beredarnya himbauan untuk berhati-hati saat ketemu dengan anak kecil yang satu ini. Anak itu sering meresahkan warga di Malang, terutama para wanita yang banyak menjadi korbannya.
Seperti pantauan tim harianindo pada akun Facebook milik Tika Ajaa, Minggu (17/1/2016), dirinya mengunggah beberapa foto serta shrae yang didapatnya dari grup yang berbasis perkumpulan UB (Universitas Brawijaya). Berikut ini adalah share yang diteruskan oleh Tika Ajaa : “Sekedar share aja, hati-hati sama anak kecil ini. Anak ini berkeliaran di sekitar malang jalan veteran, suhat, mt. Haryono, dan sekitarnya. Udah banyak korban baik mahasiswa maupun mahasiswi. Suka minta uang dan diantar ke tempat yang dia tuju, kalau kita ga menurutinya dia akan marah dan mengeluarkan senjata.. temen2ku sudah banyak yang jadi korban. Dia gak sendiri, ditemani 2 orang bapak2 berkumis berkendara motor. Anak ini ga main-main dia bawa senjata tajam.. masuk kost, masuk rumah, masuk mobil, tiba2 naik motor, lemparin batu, lemparin kayu, bawa pisau, ngerokok juga..”
Berikut ini adalah foto-foto yang diunggahnya ke akun FB :
(Rini Masriyah – www.Harianindo.com)