Tokyo – Sudah tidak diragukan lagi apabila Jepang disebut sebagai negara dengan kreativitas tinggi sehingga banyak menelurkan inovasi baru dalam bidang teknologi. Tak terkecuali dalam dunia gaming.
Perusahaan game raksasa asal Jepang, Konami, baru-baru ini menciptakan “pacar digital” bagi Anda, pria yang hingga saat ini masih belum memiliki kekasih karena terlalu pemalu.
Motivasi Konami menciptakan game bernama “Love Plus” tersebut adalah untuk memotivasi para pria single yang semakin banyak saja di negeri sakura.
Seperti dilansir dari liputan6.com (Minggu, 10/1/2016), Konami membuat tiga pacar digital, Rinko, Manaka, dan Nene, untuk bisa menghadirkan ciuman, pegangan tangan dan bisa meninggalkan pesan-pesan romantis yang dikirim untuk para gamer. Mereka pun memiliki kecerdasan buatan yang membuat Anda akan dimarahi jika tidak membalas pesan singkat.
Menurut beberapa sumber, Love Plus telah dimainkan oleh banyak pria, termasuk mereka yang usianya sudah di atas 30 tahun. Sebenarnya mereka sudah menyadari apabila pacar-pacar mereka itu hanyalah sebuah game dan dalam bentuk virtual. Namun tak sedikit dari mereka yang kemudian terlena dan dimabuk cinta olehnya.
Tapi ternyata ada juga dampak positif yang dirasakan oleh para pria single yang memainkan game ini. Menurut beberapa orang, mereka tidak lagi merasa takut patah hati saat berpacaran karena memainkan game Love Plus. Game ini pun saat ini menjadi tren di Jepang dan produsen game tersebut, Konami, berencana untuk membuat Love Plus khusus para wanita singe. (Yayan – www.harianindo.com)