Jakarta – Tips Agar Tidur Lebih Berkualitas. Tidur adalah saat yang sangat penting, karena saat tidur organ tubuh beristirahat dan memperbaiki diri. Masalah tidur tak hanya masalah berapa lama kita terlelap, tapi juga bagaimana kualitas tidur kita.
Banyak orang mengeluh tetap merasa lelah bahkan sakit setelah bangun tidur. Sebenarnya hal itu disebabkan tidur kita tidak berkualitas. Dilansir laman Vemale, inilah beberapa tips agar tidur berkualitas dan bangun lebih segar.
Matikan televisi, komputer dan gadget
Sebaiknya kita mematikan televisi, telepon genggam, laptop dan seluruh gadget beberapa jam mendekati waktu tidur. Ini mencegah agar tidak terlena bermain games atau asyik mengutak-atik handphone, disamping itu tidur dengan ada suara-suara membuat tidur tidak berkualitas.
Menuliskan hal-hal yang mengganggu pikiran
Jika kita memikirkan suatu hal biasanya menyebabkan tidur tidak nyenyak bahkan sulit tidur. Menuliskan poin-poin yang menganggu tersebut pada sebuah kertas akan membantu anda melepaskannya. Otomatis Anda akan lebih lega dan bisa segera tertidur.
Memasang Alarm Tidur
Alarm saat bangun tidur adalah hal yang biasa, kini gunakan juga alarm tidur agar kita tidur tepat waktu. Membiasakan ini sangat baik untuk rutinitas harian, sehingga Anda benar-benar memiliki waktu istirahat yang cukup dan berkualitas.
Stop Pekerjaan Kantor
Saat jam tidur jangan lakukan hal apapun yang berhubungan dengan pekerjaan harian seperti mengecek email atau mencatat daftar belanjaan. Lebih baik tenangkan diri dan segera tidur.
Demikian beberapa tips agar kita tidur kita lebih berkualitas, karena dengan tidur yang berkualitas esok harinya kita lebih bersemangat. (Nailah Azka – www.harianindo.com)