Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Young 2, Terbaru Awal November 2014
advertisement:2/11/2014
Jakarta – Selain fokus dalam mengembangkan smartphone di kelas high-end, Samsung juga tak pernah lupa untuk meluncurkan smartphone di kelas ‘entry level’. Vendor asal Korea Selatan tersebut kerap berinovasi dengan merilis sederet varian terbaru, termasuk Samsung Galaxy Young 2.
Berdasarkan pengamatan Harian Indo dari beberapa media online (Minggu, 1/11/2014), Galaxy Young 2 dirilis dengan harga yang sangat terjangkau, di bawah Rp. 1 juta, atau tepatnya Rp. 975.000.
Baca juga:
Harga Samsung Galaxy Grand Neo, Baru dan Bekas Awal November 2014
Harga Samsung Galaxy Grand 2, Baru dan Bekas Awal November 2014
Harga Samsung Galaxy Alpha, Terbaru Awal November 2014
Dari segi desain, smartphone ini memang tampil nyaris sama dengan pendahulunya, Galaxy Young, namun sebagian spesifikasi diupgrade untuk menonjang performa.
Samsung Galaxy Young 2 hadir dengan fitur Dual-SIM dan menggunakan layar touch-screen 3.54-inch beresolusi 320×480 pixels. Selain itu juga telah tersedia memori internal seluas 4GB plus slot microSD. Sayangnya karena ditujukan untuk kelas pemula, ponsel ini hanya didukung prosesor single-core 1GHz dan kapasitas RAM yang hanya 512MB. Hal tersebut tak ayal membuat Galaxy Young 2 kurang tangguh untuk menjalankan multi-tasking.
Beralih ke fitur kamera, Galaxy Young 2 dibekali dengan kamera 3.15MP yang mampu merekam video berkualitas 480p @30fps. Sementara dari segi ketahanan, smartphone yang mengoperasikan OS Android 4.4.2 KitKat ini didukung dengan baterai 1300mAh. (Rani Soraya – www.harianindo.com)