Berita ISIS Terkini: AS Ajak Iran Lawan ISIS

advertisement:


21/09/2014

Berita ISIS Terkini: AS Ajak Iran Lawan ISISWashington – Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, John Kerry, mencoba mengajak Iran untuk bergabung bersama AS memberantas kelompok Islamic State of Iraq and Syria (ISIS). Kerry memiliki pandangan bahwa Iran memiliki peran kunci dalam usaha perlawanan terhadap ISIS.

Seperti dilansir dari NBC (Sabtu, 20/9/2014), Kerry mengatakan bahwa seharusnya seluruh negara harus terlibat dalam koalisi pemberantasan ISIS, terutama sekali Iran. Meski tak menyebutkan secara spesifik, Kerry mengatakan bahwa Iran memiliki peran khusus dalam isu ini. Oleh karena itu, alangkah baiknya jika Iran mau bergabung dengan koalisi yang terdiri dari beberapa negara Eropa dan Timur Tengah tersebut.

Kerry menambahkan bahwa alasan Iran untuk ikut dalam pertempuran melawan ISIS ini cukup kuat. Karena sebagaimana diketahui, incaran utama ISIS sebenarnya adalah kaum syiah, kaum yang menjadi mayortas di Iran.

Selain itu, tujuan ISIS, yang dikenal juga dengan nama Islamic State (IS) ini, adalah untuk membentuk sebuah kekhalifahan di Timur Tengah, bahkan dunia. Sudah jelas hal ini bakal membahayakan kedaulatan negara-negara Timur Tengah.

Baca pula
Berita ISIS Terkini: Islam Konservatif Yordania Minta ISIS Bebaskan Sandera
Berita ISIS Terbaru: Serangan Udara Pertama Perancis Hantam Markas ISIS di Irak

Iran memang telah menolak untuk bergabung dalam negara negara koalisi untuk pemberantasan ISIS. Keputusan yang sebenarnya cukup wajar, mengingat koalisi tersebutr dicetuskan oleh AS, negara yang tak pernah sejalan dengan Iran.

Sementara itu, ajakan AS ini juga bertolak belakang dengan apa yang telah mereka nyatakan sebelumnya. Kala itu, AS sempat menyatakan tidak akan bekerjasama dengan Iran terkait isu ISIS di Irak dan Suriah. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)

advertisement


Google+ comment widget by skipser
advertisement


Photo Gallery