CPNS 2014: Dukcapil Bantu Pengurusan e-KTP Terkait Formasi CPNS

advertisement:


25/08/2014

CPNS 2014: Dukcapil Bantu Pengurusan e-KTP Terkait Formasi CPNSJakarta – Terkait persyaratan atas pendaftaran CPNS Online yang mengharuskan memiliki nomor induk kependudukan (NIK) memang banyak dikeluhkan oleh masyarakat, namun masalah ini langsung direspon oleh pihak pemerintahan.

Sehingga untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat yang saat ini belum memiliki e-KTP, pihak Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) memberikan kesempatan untuk dilakukan perekaman sehingga akan didapatkan NIK.

Dalam keterangan persnya, bertempat di kantornya, Senin (25/8), Karo Hukum Komunikasi Informasi Publik (HKIP) Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Herman Suryatman, mengungkapkan bahwa pihak Dirjen Dukcapil Kemendagri semalam sudah memberikan informasi bahwa nantinya akan dibuatkan surat edaran yang ditujukan ke kantor-kantor Dinas Dukcapil.

Yang isinya agar Dinas Dukcapil dapat memberikan dasilitas kepada penduduk terlebih untuk yang ingin melamar CPNS namun saat ini belum memiliki e-KTP. Sehingga dihimbau kepada semua masyarakat yang saat ini belum memiliki e-KTP maka dapat mendatangi kantor-kantor Dinas Dukcapil agar dilakukan perekaman sehingga didapatkan.

Karena tanpa adana NIK, masyarakat tidak dapat melamar formasi CPNS. Karena pihak pemerintah mensyaratkan yang memiliki NIK saja, sehingga tidak terjadi pemilih ganda. (Rani Soraya – www.harianindo.com)

advertisement


Google+ comment widget by skipser
advertisement


Photo Gallery