Milan – Sempat tertinggal lebih dulu tak membuat mental Inter Milan kendur, mereka mampu membalas dengan membobol empat kali gawang Lazio untuk menyudahi laga dengan kemenangan 4-1 dalam giornata ke-37 Serie A Italia yang berlangsung dinihari (11/5) tadi WIB di Giuseppe Meazza. Seperti dilansir dari Sky Sports (Sabtu, 10/5/2014), kemenangan gemilang ini sekaligus menjadi hasil yang pas untuk laga terakhir Il Capitano, Javier Zanetti, yang memutuskan untuk pensiun di akhir musim nanti.
Walaupun bertindak sebagai tim tamu, Lazio dapat mengawali laga dengan baik, melalui skema tendangan pojok mereka berhasil mencetak gol cepat di menit ke-2 lewat gol yang diceploskan Giuseppe Biava. Tertinggal satu gol langsung direspons cepat oleh skuat Nerazzurri, hanya lima menit berselang Rodrigo Palacio berhasil menyamakan kedudukan 1-1, memanfaatkan umpan sodoran Kovacic. Gol kedua Inter baru tercipta di menit ke-34 setelah sebelumnya kedua tim saling terlibat jual-beli serangan, melalui skema serangan balik Kovacic kembali menjadi kreator terciptanya gol yang diceploskan oleh Mauro Icardi. Menit ke-37 skuat asuhan Walter Mazzarri memperbesar keunggulan lewat gol kedua Palacio, sekaligus menutup babak pertama dengan skor 3-1.
Paruh kedua pertandingan dimulai dengan kedua tim yang saling bermain terbuka dan agresif. Di menit ke-52, publik Giuseppe Meazza riuh ketika Javier Zanetti masuk menggantikan Jonathan untuk menjalani laga terakhirnya sebagai pemain Inter di hadapan publik Giuseppe Meazza. Lazio yang terus menekan untuk mencetak gol malah kembali kebobolan di menit ke-79 melalui gol Hernanes. Hingga wasit meniup peluit panjang skor tak berubah lagi dengan hasil akhir 4-1 untuk kemenangan La Beneamata.
Hasil ini makin memantapkan posisi Inter di urutan lima klasemen, sementara Lazio harus rela turun satu peringkat ke posisi sepuluh dan harapan mereka untuk menembus Liga Europa pun makin menipis. (Choirul Anam – www.harianindo.com)