Turin – Gelandang andalan Juventus, Arturo Vidal, dikabarkan harus mengakhiri musim bersama Bianconeri lebih cepat. Hal tersebut disebabkan oleh cedera lutut meniskus lateral yang kini sedang dialaminya. Seperti dilansir dari FourFourTwo (Selasa, 6/5/2014), pihak Juve dan timnas Chili bahkan telah sepakat untuk melakukan operasi lutut El Guerrero –julukan Vidal- di Barcelona, Spanyol, yang akan dilakukan pada Rabu (7/5) siang waktu setempat. Tindakan cepat untuk mengoperasi lutut sang pemain dilakukan agar Vidal masih dapat tampil di ajang Piala Dunia 2014 yang akan dilangsungkan di Brasil pada bulan depan.
Juventus sendiri telah merilis pengumuman di situs resmi klub yang menyebutkan jika Selasa (6/4) sore kemarin Arturo Vidal telah menjalani pemeriksaan di tempat Ramon Cugat, salah satu dokter kenamaan di Barcelona, Spanyol, bersama dengan staf medis Juve dan timnas Chili. Operasi pada meniskus lateral lutut kanan Vidal akan dilakukan Rabu pagi ini.
Pemain 26 tahun itu sebelumnya hanya duduk di bangku cadangan saat Juventus mengalahkan Atalanta 1-0 pada Senin (5/5) kemarin. Untungnya Vidal mengalami cedera setelah Juventus memastikan scudetto musim ini, jadi ketidak-hadirannya tidak akan berpengaruh banyak pada penampilan SI Nyonya Tua saat dua laga terakhir melawan AS Roma dan Cagliari. Kemungkinan lain Vidal juga belum akan fit saat pertandingan pertama Chili di ajang kompetisi Piala Dunia 2014. (Choirul Anam – www.harianindo.com)