Naples – Salah satu tifosi Napoli, Dario D’Agostino, berencana untuk membawa kasus kekerasan yang dilakukan Presiden Napoli terhadap dirinya ke dalam ranah hokum. Sebelumnya Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis sempat tertangkap kamera tengah bersitegang dengan seorang tifosi Napoli setelah timnya dipermalukan 0-1 oleh Parma pada akhir pekan kemarin.
Seperti dilansir dari Football Italia (Rabu, 9/4/2014), insiden tersebut terjadi di area parker Stadio Ennio Tardini, D’Agostino yang kecewa dengan kekalahan Napoli datang menghampiri mobil yang ditumpangi olah De Laurentiis. D’Agostino menjelaskan jika dirinya hanya ingin mengekspresikan kekecewaannya dengan cara baik-baik, namun reaksi yang ditunjukkan Presiden Napoli tersebut di luar perkiraannya. D’Agostino langsung turun dari mobil dan menyerang tifosi klubnya tersebut, dan yang membuat heboh kejadian tersebut adalah karena insiden itu tertangkap kamera salah satu stasiun televise Italia dan langsung tersebar luas.
Dalam sebuah konferensi pers De Laurentiis memang telah mengungkapkan jika dirinya sangat menyesali insiden tersebut dan telah meminta maaf secara pribadi dengan D’Agostino dan mengundangnya untuk datang ke ruangannya di pusat latihan Napoli.
Tapi sepertinya D’Agostino sudah terlanjur sakit hati dan berniat untuk memperkarakan insiden kekerasan tersebut ke ranah hokum. Dia juga mengaku sempat harus menjalani perawatan di rumah sakit karena memar pada punggung pasca insiden tersebut. (Choirul Anam – www.harianindo.com)