Roma – Striker veteran Lazio asal Jerman, Miroslav Klose, diberitakan tak dapat memperkuat timnya selama sekitar 15 hari ke depan akibat cedera. Seperti dilansir dari Corriere dello Sport (Rabu, 9/4/2014), Klose yang saat ini berumur 35 tahun diketahui mengalami cedera paha yang membuatnua harus menjalani perawatan selama sekitar dua pekan ke depan.
Cedera tersebut dperoleh Klose kala Lazio sukses membekuk Sampdoria dengan skor 2-0 di lanjutan Serie A pada akahir pekan lalu. Kini sang striker harus menjalani perawatan intensif yang bertempat di kota Muenchen, Jerman. Jika berita ini akurat, Klose hanya akan menyaksikan Lazio bertanding melawan Napoli dan Torino hanya dari layar televisi dan baru bisa tampil di laga melawan Livorno di Stadion Olimpico pada 27 April. Lazio juga kehilangan gelandang asal Uruguay, Alvaro Gonzales, yang cedera.
Klose sejauh ini sudah mengoleksi tujuh gol serta dua assist dalam 22 penampilannya di Serie A musim 2013/14. Klose juga menargetkan bisa bermain untuk tim panser Jerman pada Piala Dunia 2014 mendatang di Brasil. Jika fit dan bisa mencetak satu gol saja di Piala Dunia, Klose akan memecahkan rekor sebagai pencetak gol terbanyak Piala Dunia dan Timnas Jerman yang kini dipegang oleh Ronaldo dan Gerd Muller. (Choirul Anam – www.harianindo.com)