Paus Fransiskus Tunjuk 19 Kardinal BaruRoma – Paus Fransiskus telah menunjuk 19 kardinal baru. Pelantikan ini dilangsungkan dalam sebuah upacara di Roma, Italia. Seperti dilansir dari BBC (Sabtu, 22/2/2014), pelantikan ini merupakan yang pertama kali dilakukan oleh Paus Fransiskus di masa kepausannya. Kardinal-kardinal baru ini datang dari 15 negara yang berbeda, termasuk juga Spanyol, Italia, dan Jerman.

Di antara kardinal-kardinal yang ditunjuk tersebut, terdapat juga perwakilan dari Haiti dan Burkina Faso. Adapun penunjukkan kedua perwakilan dari daerah tersebut merupakan salah satu bukti nyata kepedulian dan pelayanan Paus terhadap masyarakat miskin di dunia. dalam upacara tersebut, hadir pula mantan Paus Benediktus XVI, yang memutuskan pensiun tahun lalu.

Para kardinal baru ini memperoleh topi merah tradisional dan setelan jubah dalam upacara tersebut, yang disebut sebagai konsistori, yang sudah dilakukan sejak jaman dahulu. Satu persatu dari kardinal tersebut berlutut di hadapan Paus Fransiskus untuk menerima topi merah tadi dan sebuah cincin emas Vatikan.

Dalam upacara tersebut, tidak lupa juga diagendakan sebuah pembacaan doa oleh Paus Fransiskus untuk kedamaian di Ukraina, Syria, dan Republik Afrika Tengah, yang saat ini sedang dipenuhi konflik hingga mengakibatkan jatuhnya korban jiwa.

Adapun sebanyak 16 orang dari 19 kardinal yang ditunjuk berusia di bawah 80 tahun. Hal tersebut menandakan bahwa ke-16 orang tadi masih diperbolehkan untuk berpartisipasi dalam pemilihan Paus berikutnya.

Kardinal merupakan gelar tinggi untuk para pastor senior dalam agama Katolik Roma yang kedudukannya berada di bawah Paus. (Rani Soraya – www.harianindo.com)