Pria Pertama di Inggris Raya yang Memiliki Jaguar F-Type Coupe R : Jose MourinhoLondon – Saat ini Chelsea memang sedang memuncaki klasemen Liga Premier Inggris dan Jose Mourinho, manajer Chelsea, kembali menjadi sorotan media. Bukan karena perannya sebagai pelatih Chelsea, tetapi karena dirinya ditunjuk oleh Jaguar untuk menjadi brand ambassador dari Jaguar F-Type. Ya, Mourinho juga menjadi manusia pertama di Inggris yang memiliki Jaguar F-Type Coupe R, versi termahal dari Jaguar F-Type, yang dibanderol di pasaran dengan kisaran harga 85.000 Pounds atau setara dengan Rp. 1,8M.

Seperti dilansir dari InAutoNews (Selasa, 18/2/2014), dalam acara peluncuran Jaguar F-Type Coupe di London, Mourinho mengungkapkan pernyataan dengan sedikit bercanda jika dia berhasil membuat iri skuad asuhannya di Chelsea setelah membawa F-Type Coupe R ke tempat latihan. Mou melanjutkan bahwa Inggris adalah negara fantastis dengan iklim sepakbola terbaik di dunia dan mobil ini (Jaguar F-Type Coupe R) merepresentasikan kualitas tersebut.

Jaguar F-Type Coupe secara resmi telah diungkap ke media pada akhir 2013 dan hadir dalam 3 versi, yaitu “the base” yang hadir dengan mesin V6 3.0 liter yang dapat memproduksi daya hingga 340 HP dan tenaga putaran 450 Nm; “The S” dengan daya hingga 380 HP dan tenaga putaran 460 Nm; dan “The R” yang memiliki spesifikasi paling tinggi dengan mesin V6 5.0 liter dari XFR-S dan XKR-2 yang dapat memproduksi daya hingga 550 HP dan tenaga putaran 680 Nm. (Choirul Anam – www.harianindo.com)