Wolfsburg – Maximillian Arnold dikabarkan masuk dalam radar Arsenal dan Juventus. Namun beberapa saat yang lalu sang agen dari Arnold membantah kliennya memiliki niatan untuk meninggalkan klub yang dibelanya saat ini, VfL Wolfsburg. Seperti dilansir dari Express (Jumat, 14/2/2014), gelandang serang berusia 19 tahun ini menurut sang agen masih ingin bertahan di Volkswagen Arena, markas Wolfsburg, untuk beberapa musim kedepan.
Karl Herzog, agen Arnnold, juga menambahkan bahwa sang pemain merasa bahagia merumput untuk Wolfsburg dan dengan tegas menolak ketertarikan dari luar klub. Pernyataan ini pun mengakhiri spekulasi sang youngster yang akan dikontrak Arsenal maupun Juventus di akhir musim 2013/2014 ini.
Max, panggilan akrab Maximillian Arnold, baru melakoni debut di Bundesliga di musim ini. Punggawa timnas Jerman U-21 ini telah mengoleksi enam gol dari total 14 penampilannya bersama Die Wolfe di ajang Bundesliga. Penampilan apiknya bak madu yang langsung disadari oleh lebah-lebah yang dalam hal ini adalah beberapa klub elit Eropa. Max akan berada di Volkswagen Arena setidaknya hingga kontraknya habis di tahun 2017. (Choirul Anam – www.harianindo.com)