Barcelona – Skuad asuhan Tata Martino tampil trengginas dengan menggilas Levante 5-1 pada leg kedua perempat-final Copa del Rey di Nou Camp tadi malam. Seperti dilansir dari Marca (Rabu, 29/1/2014), dua gol Alexis Sanchez dan masing-masing satu gol dari Adriano, Carlos Puyol dan Cesc Fabregas memastikan Barca lolos ke semi-final dengan agregat kemenangan 9-2 atas Levante.
Pada pertandingan semalam, Tata Martino melakukan beberapa rotasi pemain, salah satunya dengan mengistirahatkan Leonel Messi dan memasukkan Cristian Tello sebagai starter untuk menemani Fabregas dan Alexis Sanchez di lini depan.
Kubu tuan rumah sempat tertinggal 0-1 akibat Sergi Roberto melakukan gol bunuh diri di menit ke-9, sundulan Loukas Vytra dari servis tendangan sudut terpantul punggung Sergi Roberto dan masuk ke dalam gawang.
Namun keunggulan tim tamu tidak bertahan lama, pada menit ke-27 Adriano mencetak gol dengan kaki kirinya, bahkan satu menit sebelum babak pertama berakhir Puyol berhasil membawa Barca berbalik unggul 2-1.
Pada babak kedua keran gol Barca masih terbuka lebar, Adriano mencetak dua gol hanya dalam jangka waktu tiga menit, yaitu pada menit ke-50 dan 53. Fabregas akhirnya menutup pesta gol Barca di menit ke-68. Setelah gol tersebut Los Cules sedikit menurunkan tempo permainan dan bermain lebih santai, sampai pertandingan berakhir skor 5-1 tidak berubah untuk kemenangan Barcelona.
Pada putaran semi-final nanti Barcelona akan menghadapi pemenang antara Real Sociedad dan Racing Santander yang akan dilangsungkan nanti malam. (Choirul Anam – www.harianindo.com)