Osaka – Capcom, perusahaan pengembang game asal Jepang, menyatakan bahwa game game generasi terbaru membutuhkan kerja yang lebih. Seperti dilansir dari Gamespot (Minggu, 12/1/2014), manajer teknologi Capcom, Masaru Ijuin, mengatakan dalam sebuah wawancara bahwa untuk membuat game yang dirilis untuk konsol-konsol terbaru saat ini, dibutuhkan 8-10 kali kerja lebih banyak daripada yang seharusnya.
Dalam wawancara tersebut, Ijuin mengungkapkan bagaimana sibuknya tim Capcom dalam mengembangkan game-game dengan menggunakan engine terbaru mereka yaitu Panta Rhei. Sebuah engine game yang mereka gunakan untuk mengembangkan game Deep Down, serta game-game Xbox One dan Playstation 4 lain yang akan datang. Engine tersebut menggantikan engine MT Framework yang dipakai di era Xbox 360 dan Playstation 3.
Capcom merasa mereka memang harus merombak sistem kerja, lingkungan kerja, dan teknologi mereka untuk menghadapi tantangan hardware terbaru. Pihaknya juga sedang berusaha meningkatkan efisiensi kerja sehingga waktu kerja bisa dikurangi, dari 1 jam menjadi 30 menit, dari 30 menit menjadi 10 menit. (Rani Soraya – www.harianindo.com)