Milan – Jese Rodriguez yang baru saja mencetak gol kemenangan Real Madrid atas PSG pada laga persahabatan Kamis kemarin dikabarkan akan segera hengkang dari Madrid. Seperti dilansir Sport Direct News (Jumat, 3/1/2014), bintang muda Real Madrid, Jese Rodriguez, mulai dikaitkan dengan Inter Milan menyusul rumor kepindahannya pada bursa transfer Januari ini. Sebelumnya , pemain berusia 20 tahun ini telah berulang kali dikaitkan dengan klub-klub dari Premier League seperti Arsenal dan West Ham United.
Memang tugas yang sangat sulit bagi Rodriguez untuk masuk ke dalam lineup Los Blancos dengan begitu banyak nama-nama besar yang menempati posisi sama dengannya. Menanggapi hal tersebut, Inter Milan dikabarkan tengah memimpin pengejaran untuk mendapatkan tanda tangannya.
Raksasa Italia ini bisa membuat beberapa kejutan dalam transfer window bulan ini, dengan pemilik baru asal Indonesia, Erick Thohir, yang siap untuk menggelontorkan dana segar untuk mendatangkan pemain bintang.
Sejauh ini Rodriguez telah berhasil mencetak dua gol dan tiga assist untuk Real Madrid walaupun hanya diberi jam terbang yang terbatas. Akan menjadi prospek yang sangat baik bagi Rodriguez jika Inter berhasil mendatangkannya dan bermain secara reguler di Giuseppe Meazza. (Choirul Anam – www.harianindo.com)