London – Arsenal sukses mengawali tahun 2014 dengan start manis. Berhasil mengalahkan Cardiff City di Emirates Stadium dan sekaligus kembali ke puncak klasemen Premier League. Seperti dilansir dari TVNZ (Kamis, 2/1/2014), dua gol di menit-menit penghujung pertandingan membuat Arsenal menang 2-0 atas klub Promosi Cardiff City.
Gol Arsenal lahir saat sepertinya pertandingan akan berakhir seri. Tepatnya di menit ke-88 melalui Nicklas Bendtner yang menyambar bola muntah dari Bacary Sagna. Sayangnya bomber Denmark tersebut langsung mengalami cedera setelah mencetak gol. Thoma Vermaelen pun masuk menggantikan Bendtner.
Gol The Gunners kedua terjadi di dua menit waktu tambahan. Gol cantik Theo Walcott yang sukses mengecoh kiper Cardiff, David Marshall, memastikan start yang manis bagi Mesut Ozil cs. Persaingan di papan atas Liga Inggris pun semakin sengit. (Choirul Anam – www.harianindo.com)